Posts

DI HUTAN YANG GELAP ITU

 Kita berimajinasi dulu sebentar yuk. Tuhan suruh kamu ngelewatin satu jalan setapak yang kanan kiri nya adalah hutan belantara yg gelap banget.di hutan itu sudah pasti ada binatang buas nya.kamu cuma di kasih satu senter dan pesan bahwa kamu harus jalan terus kedepan, ga boleh tengok kanan,kiri,apalagi belakang.pokok nya fokus aja ke depan dan Tuhan bilang " JANGAN TAKUT,AKU AKAN MENJAGAMU  ". Kamu mulai melangkah, tetapi baru saja beberapa menit berada di jalan itu,ekor mata mu mulai melihat ada mata mata kuning yang sedang memperhatikanmu.dan kamu mulai berfikir jangan jangan itu harimau atau srigala. di dalam ketakutan kamu berusaha untuk terus melangkah. gak lama kamu mendengar ada yang berdesis di dekat mu.kamu bs pastikan itu adalah suara desisan ular.tp kamu ga bisa lihat karena memang gelap sekali.semakin kamu melangkah masuk kedalam hutan,semakin banyak ketakutan ketakutan yang kamu rasain.meskipun kamu tahu,tadi Tuhan bilang jangan takut Tuhan akan menjaga,tp pada

HIKING VS MASALAH

Beberapa hari ini saya memang sedang mengalami masalah yang cukup menguras hati dan pikiran.sempat terfikir kapan masalah ini akan selesai. sempat minta sama Tuhan juga supaya menolong saya menemukan jalan keluar secepat nya. karena memang saya adalah tipe orang yang dalam hal apapun pengen ny segera selesai. Pagi ini,Tuhan menaruh sesuatu di hati dan fikiran saya. Tuhan mengingatkan saya tentang hobi saya traveling ke alam dan naik gunung. anak-KU... kamu suka hiking kan?waktu kamu memutuskan untuk naik gunung,kamu sudah tau resiko apa yang akan kamu hadapi di perjalanan nanti nya.namun apakah itu akan membatalkan niat mu untuk naik? tidak bukan!. kamu akan tetap naik meskipun kamu tau nafasmu akan tersengal,kakimu akan melemah,dadamu akan sesak,kepalamu akan sakit karena kurang oksigen,kehujanan,kepanasan,kedinginan dll. kenapa kamu tetap naik meski kamu tau kamu akan menghadapi tantangan berat di tengah perjalanan?karena kamu berfikir itu adalah PETUALANGAN.kamu tidak fokus kepada r